Welcome to La Pago ★ Heart of Papua ★ Voice of the Free Papua Central Highlands Region of Papua ★ Perjuangan Melawan Antara Tipu dan Benar, Benar Melawan Tipu".
Headlines News :
Home » , , » Istri simpanan dorong PNS korupsi

Istri simpanan dorong PNS korupsi

Merdeka.com - Menyimpan istri muda bukan hanya sering dilakukan para pengusaha, tetapi juga para pegawai negeri sipil (PNS).

Sosiolog, Musni Umar mengkhawatirkan fenomena istri simpanan yang dilakukan PNS ini. Sebab, bisa saja membuat PNS rendahan terpaksa korupsi.

"Pegawai negeri itu income suami pas-pasan bisa menimbulkan masalah korupsi karena ada desakan ekonomi tidak mungkin kalau tidak ada income tambahan," kata Musni Umar saat dihubungi merdeka.com, Minggu (26/10).

Problem semakin rumit ketika istri simpanan ingin muncul dengan suami di hadapan masyarakat. Tentunya ini membuat suami merasa tambah was-was karena takut ketahuan.

"Bisa terbuka kalau tidak hati-hati. Istri simpanan dia kan juga ingin supaya keberada diakui, diakui dia punya suami. Ketika ada event besar maunya suaminya ikut sementara ada pegawai negeri enggak boleh," lanjutnya.

Musni juga menuturkan berbeda di zaman Orde Baru, fenomena istri muda cenderung lebih terbuka sekarang. Sebab menurut Musni, dulu Bu Tien yang tidak suka dengan isu poligami,ikut mencampuri pengetatan perkawinan pegawai negeri serta menutup bau busuk soal isu perselingkuhan pejabat era Orde Baru.
Share this post :